Header Ads

5 Penemuan Nikola Tesla Paling Fenomenal yang Bikin Dunia Tercengang





Albert Einstein, atau Tomas Alfa Edison, adalah dua nama besar yang dikenal sebagai ilmuan termasyhur di dunia. Tak ada yang meragukan kejeniusan dua nama tersebut. Penemuan-penemuan serta pemikiran mereka membuat dunia mengalami kemajuan pesat. Banyak penemuan yang dicetuskan dua orang jenius tersebut yang saat ini masih dinikmati oleh dunia.


Einstein dan Edison mungkin sangat tenar akan kejeniusannya, tapi mereka tentu bukan yang paling hebat. Masih ada satu lagi sosok ilmuwan yang juga sangat hebat. Orang ini telah menciptakan banyak temuan dan pemikiran yang saat itu, pada abad ke 19, dianggap mustahil. Setidaknya, orang ini telah memiliki 1.200 hak paten atas namanya. Dia dianggap sebagai penemu terpenting dalam sejarah. Sosok ini juga dikenal dengan sebagai seorang ilmuwan gila karena pemikiran anehnya tentang perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dan karena pikirannya yang gila itu, pada akhirnya dia diasingkan. Ya, pria ini adalah Nikola Tesla, salah satu pakar terpenting dalam sejarah manusia.


Sama sekali tak bisa dibantah kalau Tesla sudah menyumbangkan begitu banyak kemajuan bagi dunia. Tanpanya, peradaban dunia mungkin takkan pernah sehebat hari ini. Berkat temuan-temuan fundamentalnya, kita bisa merasakan kenyamanan hidup yang luar biasa. Masih soal penemuan, setidaknya ada lima karya Tesla yang paling fenomenal dan berpengaruh besar bagi dunia.


1. Radio


Mungkin orang-orang menganggap kalau perangkat radio ditemukan oleh Guglielmo Marconi dan mendapatkan hak paten pada tahun 1904. Akan tetapi sembilan tahun sebelum itu, tepatnya pada 1895, Tesla berhasil mengirimkan sinyal radio dengan jangkauan mencapai 50 mil. Penemuannya ini dia selesaikan pada tahun 1897.


Radio Tesla [Image Source]
Pemberian hak paten terhadap siapa yang menemukan radio memang pernah menjadi kontroversi. Meskipun penemuan Tesla lebih dulu diterima pihak paten AS, namun kantor paten AS menyatakan kalau radio merupakan penemuan Marconi. Hal tersebut berlangsung selama 39 tahun kemudian, sebelum pemerinta USA menyatakan bahwa Nikola Tesla merupakan orang yang pertama kali menemukan radio, yakni pada 1943, empat bulan setelah Tesla wafat.


2. Teleautomaton (Remot Control)


Pada 1898, Tesla mendemonstrasikan sebuah temuannya di hadapan orang-orang di Madison Square Garden. Pada demonstrasinya tersebut ia menampilkan sebuah perahu yang berada di aquarium besar bergerak-gerak. Pada saat itu Tesla mengatakan kalau perahu itu dia gerakkan melalui pikirannya, membuat orang-orang takjub akan apa yang dilakukannya. Padahal, perahu tersebut dia gerakkan melalui sinyal radio dengan menggunakan remot kontrol dari kayu.


Remote Control Tesla [Image Source]
Keberhasilan Tesla dalam mengembangkan sinyal radio menjadi penggerak benda tersebut merupakan dasar dari robotik dan remot kontrol. Penemuan tersebut terus berkembang, hingga saat ini kita mengenal drone, dan berbagai macam peralatan yang menggunakan remot kontrol.


3. Motor Listrik


Tesla merupakan orang pertama yang menemukan peralatan mesin tanpa menggunakan minyak bumi. Pemikiran Tesla ini bermula dari keresahannya ketergantungan manusia terhadap minyak bumi, hingga dirinya kemudian menemukan cara dengan memusatkan kekuatan berputar pada medan magnet.


Motor Listrik Tesla [Image Source]
Penemuan Tesla ini memang harus menyerah pada krisis ekonomi yang melanda dunia pada tahun 1930, juga karena perang dunia. Namun temuan Tesla tersebut merupakan cikal bakal dari penemuan-penemuan besar lainnya terkait motor listrik. General Motor, sebuah perusahaan mobil, adalah perusaan yang telah memopulerkan penemuan Tesla dalam bidang motor listrik. Berkat penemuan Tesla tersebut, kini kita bisa menikmati alat-alat listrik, peralatan mesin, dan jam tangan listrik.


4. Transfer Energi Nirkabel Jarak Jauh


Isi kepala Nikola Tesla tampak tak pernah ada habisnya. Setelah dia menyelsaikan suatu eksperimen, dia menulis sebuah artikel di Century Magazine, dan apa yang dipaparkan Tesla pada saat itu dianggap sesuatu yang amat sangat gila. Bagaimana tidak, pada saat itu dia berpikir mengenai kemungkinan menangkap energi dari sinar matahari, berkomunikasi secara global, listrik wireless, dan lain-lain yang dilakukan melalui transmisi tower.


Tower Tesla [Image Source]
Untuk mengembangkan transmisi energi dan energi tersebut dapat dipancarkan dari jarak yang sangat jauh, Tesla membangun sebuah Menara Wardenclyffe, di Shoreham, Long Island. Tower tersebut berfungsi sebagai sarana telekomunikasi nirkabel dan pengiriman daya listrik. Dan ternyata, ide gila Tesla saat itu benar-benar terjadi, dan saat ini pun manusia di seluruh dunia menikmati hasil dari pemikiran gila Tesla yang terlalu maju.


5. Pesawat Tanpa Sayap


Sewaktu Perang Dunia I pecah, Tesla membayangkan penerapan energi nirkabel dapat meningkatkan sistem kerja transportasi. Dia mengklaim kalau sebuah pesawat tak bersayap dan tanpa awak, atau Airship, dapat mengangkut penumpang dari New York ke London dalam waktu tiga jam dengan menggunakan energi listrik melalui transfer energi nirkabel.


Pesawat tanpa sayap [Image Source]
Tujuan pesawat tanpa sayap tersebut telah ditentukan sebelumnya. Lebih jauh lagi, Tesla bahkan mengatakan kalau Airship juga bisa digunakan dalam perang, terutama melalui serangan udara. Tentu saja banyak orang yang menganggap klaim Testa merupakan ide gila. Akan tetapi Tesla terus berusaha meyakinkan Departemen Pertahanan AS tentang alat yang mampu terbang tanpa sayap untuk mengirimkan bahan peledak ke musuh. Ide Tesla tersebut kini kita lihat dalam bentuk rudal.


Tak dapat dipungkiri kalau Tesla merupakan salah seorang ilmuwan paling jenius yang pernah ada, yang hidup pada akhir abad 19 dan awal abad 20. Semua peralatan modern saat ini berasal dari jerih payah dan pemikirannya. Hal yang sangat disayangkan adalah bahwa nama Nikola Tesla tenggelam hanya karena banyak idenya yang dianggap gila, namun segala penemuannya tersebut ternyata diadopsi oleh penemu-penemu selanjutnya.




No comments :

Powered by Blogger.